17 Cara Mengaktifkan Lazada PayLater, 100% Disetujui!!

Cara Mengaktifkan Lazada PayLater – Tidak bisa dipungkiri bahwa saat ini fasilitas PayLater kerap menjadi solusi terbaik untuk membeli barang dengan sistem pembayaran Tempo dan Cicilan. Maka dari itu wajar saja jika banyak eCommerce yang kini telah menambah inovasi berupa fasilitas PayLater atau Kredit Online.

Beberapa eCommerce yang kini sudah menyediakan fasilitas PayLater antara lain Shopee dengan SPayLater dan Bukalapak dengan Bukalapak PayLater. Namun tahukah kalian bahwa selain kedua eCommerce tersebut, ada juga eCommerce lainnya yang sudah memiliki fasilitas PayLater, yaitu Lazada.

Jadi belakangan ini banyak masyarakat khususnya yang sudah menjadi pelanggan Lazada menanyakan informasi mengenai tata cara mengaktifkan Lazada PayLater. Bagi kalian yang juga membutuhkan informasi tersebut, silahkan simak terus artikel ini sampai akhir.

Sama seperti saat mengaktifkan Shopee PayLater dan sejenisnya, dalam hal ini Lazada juga menerapkan beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi jika ingin mengaktifkan layanan tersebut. Sedangkan untuk cara pengajuan nya tidak beda jauh seperti fasilitas PayLater di eCommerce pada umumnya. Baiklah, supaya lebih jelas langsung saja simak selengkapnya dibawah ini.

Apa Itu Lazada PayLater ?

Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kami ingin menjelaskan sedikit mengenai apa itu Lazada PayLater. Jadi bagi yang belum tahu, Lazada PayLater merupakan fasilitas cicilan kartu kredit yang disediakan oleh Lazada. Dalam menciptakan layanan ini, Lazada menggandeng perusahaan aplikasi Kredit Online ternama, yaitu Akulaku.

Sama seperti layanan PayLater pada umumnya, Lazada PayLater atau bisa disebut juga dengan LazPayLater menawarkan tipe pembayaran Tempo (bayar belakangan) dan Cicilan. Sementara itu, untuk pemberian limit LazPayLater juga bersifat acak, artinya sebagai pengguna kalian tidak bisa memilih jumlah limit yang diinginkan.

Dengan adanya Lazada PayLater nantinya pengguna yang berhasil mengaktifkan layanan tersebut bisa melakukan pembelian barang di Lazada menggunakan limit yang dimiliki. Sedangkan untuk tipe pembayaran biasanya menyesuaikan nominal pembelian serta kebijakan toko.

Syarat Mengaktifkan LazPayLater

Syarat Mengaktifkan LazPayLater

Setelah menyimak sedikit informasi seputar apa itu Lazada PayLater, apakah kalian mulai tertarik untuk mengaktifkan layanan tersebut? Jika demikian, maka kalian wajib tahu bahwa tidak semua pengguna Lazada bisa mengaktifkan LazPayLater.

Jadi untuk saat ini fasilitas Lazada PayLater hanya bisa diaktifkan oleh pengguna yang memperoleh penawaran. Kebijakan serupa juga bisa ditemukan ketika mengaktifkan SPayLater di aplikasi Shopee. Lalu bagaimana jika tidak memperoleh penawaran tersebut?

Agar bisa menerima penawaran aktivasi LazPayLater dari Lazada maka kalian cukup meningkatkan transaksi di eCommerce tersebut. Disamping itu tidak ada ketentuan mengenai jenis transaksi yang dilakukan, artinya kalian bebas beli pulsa, Token Listrik maupun belanja barang apapun di aplikasi Lazada.

Jika sudah meningkatkan transaksi di aplikasi Lazada, biasanya tidak lama kemudian kalian akan menerima penawaran untuk mengaktifkan Lazada PayLater. Sedangkan untuk tata cara pengajuan limit Lazada PayLater telah kami siapkan tutorialnya dibawah ini.

Cara Mengaktifkan Lazada PayLater

Cara Mengaktifkan Lazada PayLater

Bagi kalian pengguna Lazada yang sudah menerima penawaran untuk mengaktifkan Lazada PayLater bisa mengikuti tutorial dibawah ini untuk mengajukan limit. Sebelum itu pastikan kalian sudah menyiapkan eKTP serta smartphone dengan resolusi kamera yang jernih. Jika sudah, sekarang ikuti tata cara mengaktifkan LazPayLater berikut ini :

1. Buka Aplikasi Lazada

Buka Aplikasi Lazada

Pertama-tama silahkan buka aplikasi Lazada di smartphone.

2. Masuk ke Menu Akun

Masuk ke Menu Akun

Kemudian pada halaman utama langsung saja masuk ke menu Akun di pojok kanan bawah.

3. Klik Aktif Sekarang

Klik Aktif Sekarang

Setelah itu akan muncul menu PayLater bagi bagian Lazada Credit. Disini silahkan klik Aktif Sekarang pada menu Limit PayLater.

4. Ketuk Aktifkan Sekarang

Ketuk Aktifkan Sekarang

Selanjutnya silahkan klik Aktifkan PayLater Sekarang untuk memulai pengajuan limit Lazada PayLater.

5. Masukkan Nomor HP

Masukkan Nomor HP

Jika sudah, sekarang masukkan nomor HP yang sudah terdaftar di akun Lazada. Setelah itu klik tombol Kirim untuk meminta kode OTP.

6. Salin Kode OTP

Salin Kode OTP 1

Tunggu beberapa saat maka ada SMS masuk dari Lazada berisi kode OTP untuk keperluan mengaktifkan LazPayLater. Selanjutnya kalian bisa menyalin kode OTP tersebut.

7. Masukkan Kode OTP

Masukkan Kode OTP 1

Kemudian tempel kode OTP pada kolom Kode SMS lalu klik Aktifkan PayLater.

8. Unggah Foto eKTP

Unggah Foto eKTP

Sekarang kalian akan diminta mengunggah foto eKTP. Ketuk Tambahkan KTP Anda lalu ikuti instruksi yang tertera di layar.

9. Ambil Foto Selfie

Ambil Foto Selfie

Setelah itu tap Ambil Foto Selfie untuk keperluan aktivasi.

10. Klik Berikutnya

Klik Berikutnya

Periksa data NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan Nama Lengkap yang muncul di layar. Apabila semuanya sudah benar dan sesuai, silahkan klik Berikutnya.

11. Unggah Foto Selfie Dengan eKTP

Unggah Foto Selfie Dengan eKTP

Selanjutnya kalian tinggal mengunggah foto Selfie sambil memegang eKTP. Jika sudah Tap Berikutnya.

12. Lengkapi Informasi Alamat

Lengkapi Informasi Alamat

Kalian juga diminta untuk melengkapi informasi Alamat mulai dari Provinsi, Kota dan Kode POS. Setelah semua kolom terisi dengan benar, tekan tombol Berikutnya untuk beralih ke tahap selanjutnya.

13. Masukkan Informasi Pekerjaan

Masukkan Informasi Pekerjaan

Pada halaman Perusahaan Saat Ini kalian diminta untuk melengkapi informasi pekerjaan yang terdiri dari Nama Perusahaan, Jenis Industri, Status Pekerja, Lama Bekerja, Jumlah Pendapatan hingga Pendidikan Terakhir. Setelah itu tap Berikutnya.

14. Masukkan Informasi Kontak Darurat

Masukkan Informasi Kontak Darurat

Selanjutnya kalian juga perlu melengkapi informasi kontak darurat. Data ini nantinya berguna apabila suatu saat nomor HP kalian tidak bisa dihubungi. Untuk kontak darurat kalian bebas memasukkan nomor siapa saja, bisa Orang Tua, Saudara Kandung, Kerabat Dekat bahkan Teman sendiri. Klik Berikutnya untuk melanjutkan.

15. Klik Ajukan Sekarang

Klik Ajukan Sekarang

Sekarang masukkan Nama Ibu Kandung dan Status Perkawinan. Jika sudah, klik Ajukan Sekarang.

16. Pengajuan Telah Terkirim

Pengajuan Telah Terkirim

Sampai disini kalian sudah berhasil membuat pengajuan untuk mengaktifkan Lazada PayLater. Nantinya apabila pengajuan disetujui, kalian bakal menerima notifikasi khusus dari pihak Lazada.

17. Berhasil Mengaktifkan Limit Lazada PayLater

Berhasil Mengaktifkan Limit Lazada PayLater

Gambar diatas menunjukkan bahwa pengajuan Lazada PayLater berhasil diterima dan limit LazPayLater telah aktif. Selamat Berbelanja!!

Ketentuan Limit Lazada PayLater

Ketentuan Limit Lazada PayLater

Sampai disini kalian sudah tahu seperti apa tata cara mengaktifkan limit Lazada PayLater. Namun beberapa dari kalian mungkin masih penasaran mengenai ketentuan pemberian limit untuk fasilitas Lazada PayLater. Jadi, terkait hal tersebut mungkin setiap pengguna bakal menerima limit dengan jumlah yang berbeda-beda.

Penting diketahui bahwa pemberian limit LazPayLater merupakan kebijakan mutlak dari pihak Lazada selaku penyedia jasa. Sementara itu besar kecil limit yang diterima mungkin mengacu pada nominal pendapatan atau penghasilan yang dimiliki pengguna.

Jadi semakin besar penghasilan yang dimiliki, maka semakin besar juga limit LazPayLater yang diperoleh. Selain itu, pemberian limit juga bisa dinilai dari hasil pengecekan data pengguna di BI Checking. Apabila dari hasil tersebut, pengguna pernah mengalami keterlambatan di layanan kredit lain, maka tidak menutup kemungkinan limit yang diperoleh kecil atau bahkan bisa menyebabkan pengajuan Lazada PayLater ditolak.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Proseskredit.com mengenai cara mengaktifkan Lazada PayLater. Berkat adanya limit tersebut, kalian bisa melakukan pembelian barang di Lazada dengan sistem Beli Sekarang Bayar Nanti. Lazada PayLater menyediakan limit senilai ratusan ribu hingga jutaan rupiah untuk para pengguna beruntung.

Tinggalkan komentar