Kapan Tagihan Shopee PayLater Muncul Setelah Barang Diterima

Kapan Tagihan Shopee PayLater Muncul – Sebagai salah satu e-Commerce terbaik di Indonesia, bahkan di beberapa Negara tetangga seperti Singapura, Malaysia dan Vietnam, Shopee senantiasa memberikan layanan terbaik untuk para pelanggan.

Seperti kita tahu, di aplikasi Shopee ada banyak fasilitas yang memudahkan kita para pelanggan untuk Checkout barang di Shopee, salah satunya adalah Shopee PayLater. Dengan fasilitas tersebut, pelanggan bisa membeli barang impian secara PayLater alias Beli Sekarang Bayar Nanti.

Tapi untuk mendapatkan akses Shopee PayLater, pelanggan wajib melakukan pengajuan limit terlebih dahulu. Jika pengajuan disetujui dan limit diberikan, baru bisa belanja di Shopee dengan metode pembayaran SPayLater.

Kemudian penting diketahui bahwa setiap kali melakukan transaksi pakai limit SPayLater, nantinya kalian bakal menerima tagihan yang wajib dibayarkan sebelum tanggal jatuh tempo. Lalu kapan tagihan Shopee PayLater muncul? Cari tahu jawabannya di bawah ini.

Kapan Tagihan Shopee PayLater Muncul

Kapan Tagihan Shopee PayLater Muncul

Selain ShopeePay dan SPinjam, Shopee juga mempunyai fasilitas lain bernama SPayLater (Shopee PayLater). Sesuai dengan namanya, SPayLater dari Shopee merupakan sebuah fasilitas yang memungkinkan pelanggan untuk Checkout barang di Shopee dengan sistem pembayaran PayLater (bayar bulan depan) maupun Cicilan dengan tenor hingga 12 bulan.

Sementara itu, seperti kami sebutkan diatas bahwa setiap transaksi yang dilakukan pakai limit Shopee PayLater, nantinya pengguna wajib bayar tagihan sebelum tanggal jatuh tempo. Bicara mengenai tagihan SPayLater, ada beberapa pengguna khususnya yang masih baru, belum tahu kapan tagihan SPayLater muncul.

Jadi penjelasan mengenai kapan tagihan SPayLater muncul menyesuaikan tanggal jatuh tempo yang digunakan. Ada beberapa pilihan tanggal jatuh tempo yang bisa di pilih pengguna pada saat mengaktifkan limit Shopee PayLater, antara lain tanggal 5, tanggal 11 dan tanggal 25.

Jika jatuh tempo Shopee PayLater tanggal 5, maka tanggal cetak tagihan atau informasi tagihan SPayLater yang harus dibayarkan bakal muncul pada tanggal 25. Jadi, tagihan Shopee PayLater akan muncul 10 hari sebelum tanggal jatuh tempo.

Dengan begitu, jika jatuh tempo SPayLater tanggal 25, maka pada tanggal 15 bulan sebelumnya. Jika jatuh tempo tanggal 11, maka tanggal cetak tagihan nya jatuh pada tanggal 1 bulan tersebut. Pertanyaan seputar kapan tagihan SPayLater memang masih sering kami dapatkan, karena ternyata masih banyak pengguna Shopee PayLater yang belum begitu paham dengan ketentuan tersebut.

Disamping itu, beberapa juga sempat mengalami kendala berupa sudah bayar tagihan Shopee PayLater tapi masih ada tagihan. Hal itu mungkin terjadi karena pengguna melakukan pembayaran lebih awal atau melakukan pelunasan sebelum tanggal cetak tagihan.

Bagi kalian yang mungkin belum begitu paham soal kapan tagihan Shopee PayLater muncul, berikut ini telah kami siapkan penjelasan mengenai skema perhitungan tagihan Shopee PayLater berdasarkan tanggal jatuh tempo :

Jika Jatuh Tempo Tanggal 5

Jika kalian memilih batas waktu pembayaran pada tanggal 5, maka ketika kalian melakukan transaksi antara tanggal 6 – 24 nantinya informasi tagihan bakal muncul pada tanggal 25 bulan itu juga. Tapi jika pembelian barang menggunakan SPayLater dilakukan pada tanggal 26 sampai tanggal 4, maka tanggal cetak tagihan akan jatuh pada tanggal 25 bulan berikutnya.

Sebagai contoh, kalian melakukan transaksi pada tanggal 23 Januari, maka di tanggal 25 Januari tagihan SPayLater dari transaksi tersebut sudah muncul dan harus dibayarkan paling lambat tanggal 5 Februari. Lalu kapan tagihan SPayLater muncul jika transaksi dilakukan pada tanggal 26 Januari? Jika demikian, maka tagihan untuk transaksi tersebut baru akan muncul pada tanggal 25 Februari dan harus dibayarkan sebelum tanggal 5 Maret.

Jika Jatuh Tempo Tanggal 11

Selanjutnya untuk pengguna Shopee PayLater dengan ketentuan jatuh tempo tanggal 11, diatas telah kami jelaskan mengenai kapan tagihan SPayLater bakal muncul, yaitu 10 hari sebelum tanggal jatuh tempo.

Dengan begitu, ketika transaksi pakai Shopee PayLater dilakukan setelah tanggal 2 sampai tanggal 10 bulan tersebut, maka tanggal cetak tagihan akan muncul pada tanggal 1 bulan berikutnya. Begitu juga untuk pembelian barang diatas tanggal 11 sampai akhir bualan, dimana tanggal cetak tagihan juga akan muncul pada tanggal 1 bulan berikutnya.

Contoh, pembelian barang menggunakan Shopee PayLater dilakukan pada tanggal 5 Februari, maka pada tanggal 1 Maret nantinya baru dan tagihan harus dibayarkan sebelum tanggal 11 Maret. Lalu kapan tagihan Shopee PayLater muncul jika pembelian dilakukan diatas tanggal 11 Februari? Jika seperti itu, sama kalian akan menerima informasi tagihan pada tanggal 1 Maret dan harus membayarnya paling lambat tanggal 11 Maret.

Jika Jatuh Tempo Tanggal 25

Terakhir, untuk pengguna Shopee PayLater yang memilih jatuh tempo pada tanggal 25, informasi tagihan bakal muncul setiap tanggal 15 dengan skema perhitungan seperti ini :

Waktu TransaksiTanggal Cetak TagihanTanggal Jatuh Tempo
1 – 1415 bulan itu juga25 bulan itu juga
16 – akhir bulan15 bulan berikutnya25 bulan berikutnya

KESIMPULAN

Jadi seperti itulah penjelasan dari Proseskredit.com mengenai kapan tagihan SPayLater muncul jika jatuh tempo tanggal 5, tanggal 11 dan tanggal 25. Diatas juga telah kami jelaskan skema perhitungan tagihan Shopee PayLater sesuai tanggal jatuh tempo.

Semoga pembahasan kali ini bermanfaat bagi kalian para pengguna Shopee PayLater agar lebih bijak dalam melakukan transaksi dan terhindar dari keterlambatan pembayaran tagihan karena jarak antara waktu transaksi dan tanggal jatuh tempo terlalu dekat.

sumber gambar :

  • Tim Proseskredit.com
  • Tipkerja.com

Tinggalkan komentar