√ Pinjaman Kredivo Cair Berapa Lama ? Begini Penjelasannya

Pinjaman Kredivo Cair Berapa Lama – Pinjaman Online menjadi solusi praktis untuk mengatasi masalah finansial yang tengah di hadapi. Di Google Play Store maupun App Store masyarakat bisa dengan mudah menemukan aplikasi Pinjaman Online aman dan terpercaya, salah satunya adalah Kredivo.

Kredivo merupakan platform Pinjaman Online yang diproduksi oleh PT FinAccel Finance Indonesia. Melalui aplikasi tersebut masyarakat bisa melakukan pengajuan pinjaman dengan nominal mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Lalu berapa lama pinjaman di Kredivo dapat cair?

Nah, mengenai berapa lama waktu yang dibutuhkan hingga dana dari Kredivo dapat dicairkan akan kami bahas secara lengkap melalui artikel berikut. Namun sebelum itu kalian perlu mengetahui jika Kredivo juga menerapkan syarat dan ketentuan pada pengguna produk pinjaman di dalamnya.

Selain itu, Kredivo juga menerapkan suku bunga pada setiap pinjaman serta batas waktu atau tenor pengembalian. Nah, mulai penasaran berapa lama pinjaman Kredivo bisa cair? berapa suku bunga dan lama tenor cicilan pada pinjaman di Kredivo? Baiklah, jika demikian langsung saja simak penjelasannya dibawah ini.

Pinjaman Kredivo Cair Berapa Lama

Pinjaman Kredivo Cair Berapa Lama

Sesuai janji diatas, pada artikel berikut Proseskredit.com bakal menjelaskan secara lengkap mengenai pinjaman Kredivo cair berapa lama serta beberapa ketentuan lainnya. Bagi kalian para pengguna aplikasi Kredivo tentu wajib menyimak pembahasan berikut sampai akhir.

Pertama kami jelaskan secara singkat mengenai produk pinjaman di Kredivo dan bagaimana sistem pengelolaannya. Jadi, Kredivo ini merupakan layanan Pinjaman Online terbaik di Indonesia dan sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Dalam memberikan produk pinjamannya, Kredivo mewajibkan nasabah untuk melakukan registrasi terlebih dahulu. Setelah itu si pengguna bakal memperoleh limit dari Kredivo. Nah, limit tersebut nantinya dapat dicairkan melalui fitur Pinjaman Tunai.

Selain itu, Kredivo juga bakal meminta informasi rekening untuk menerima dana pinjaman. Proses pencairan pinjaman Kredivo tidak membutuhkan waktu lama, pengguna hanya perlu menunggu sekitar 3 menit dan maksimal 1 x 24 jam. Setelah itu, dana pinjaman akan langsung cair ke rekening tujuan.

Syarat Mengajukan Pinjaman di Kredivo

Syarat Mengajukan Pinjaman di Kredivo

Setelah mengetahui informasi mengenai pinjaman Kredivo cari berapa lama, tentu beberapa dari kalian tertarik untuk mengajukan PINJAMAN KREDIVO. Jika demikian, kalian wajib memenuhi beberapa syarat sebagai berikut agar pinjaman bisa di konfirmasi dan cair ke rekening pribadi :

Warga Negara Indonesia

Syarat pertama adalah berstatus sebagai warga negara Indonesia. Selain itu, Kredivo juga menentukan syarat mengenai batas usia pengguna, yaitu minimal 18 tahun dan maksimal 60 tahun.

Memiliki Kartu Identitas

Kemudian pastikan juga bahwa kalian memiliki Kartu Identitas seperti e-KTP, SIM, Paspor dan sejenisnya. Disamping itu, kalian juga wajib berdomisili di Daerah Jabodetabek, Bandung, Makassar, Cirebon, Sukabumi, Malang, Bali, Medan, Palembang, Surabaya, Semarang, Yogyakarta dan Solo.

Penghasilan Minimal Diatas 3 Juta Per Bulan

Terakhir, supaya pengajuan bisa diterima kalian wajib memiliki penghasilan bulanan dengan nonimal diatas Rp. 3.000.000. Sebagai penguat, kalian juga bisa menambahkan dokumen NPWP jika ada.

Apabila ketiga syarat diatas sudah terpenuhi, sekarang tinggal download aplikasi Kredivo di Google Play Store maupun App Store. Setelah itu lakukan registrasi sesuai petunjuk di aplikasi sampai kalian berhasil menerima limit Kredivo.

Berapa Limit Pinjaman di Kredivo

Berapa Limit Pinjaman di Kredivo

Sampai disini mungkin kalian juga penasaran mengenai berapa limit pinjaman yang tersedia di Kredivo. Nah, mengenai hal tersebut Kredivo membagi limit pinjaman menjadi 2 pilihan, yaitu Pinjaman Mini dan Pinjaman Jumbo. Pada jenis Pinjaman Mini Kredivo hanya bisa cair sebesar Rp. 500.000.

Lalu berapa limit yang bisa digunakan untuk Pinjaman Jumbo? Pada jenis tersebut Kredivo menawarkan jumlah limit yang lebih besar, yakni dapat cair hingga Rp. 8.000.000. Namun semua itu kembali dengan jumlah limit yang tersedia di akun Kredivo kalian.

Berapa Lama Tenor yang Tersedia

Berapa Lama Tenor yang Tersedia

Setelah tahu limit pinjaman yang tersedia, lalu tahukah kalian berapa lama pilihan tenor atau cicilan pada pinjaman di Kredivo? Nah, mengenai ketentuan ini Kredivo membedakan antara jenis Pinjaman Mini dan Pinjaman Jumbo. Lalu berapa sih maksimal angsuran untuk pinjam uang di Kredivo?

Bagi pengguna Pinjaman Mini kalian hanya bisa menggunakan tenor selama 30 hari atau 1 bulan. Sedangkan untuk Pinjaman Jumbo memiliki tenor cicilan lebih lama, yaitu antar 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan hingga 12 bulan. Kenapa tenor untuk Pinjaman Jumbo lebih lama? Hal ini tentu saja guna meringankan beban pengembalian dana Pinjaman Jumbo yang bisa cair mencapai 8 juta rupiah.

Simulasi Bunga Pinjaman Kredivo

Simulasi Bunga Pinjaman Kredivo

Selain ketentuan mengenai limit cair hingga pilihan masa cicilan, Kredivo juga menerapkan ketentuan terkait suku bunga pada produk pinjamannya. Pertama untuk Pinjaman Mini Kredivo menerapkan suku bunga 0% tapi ada Admin Fee sebesar Rp. 30.000 dan biaya asuransi Rp. 20.000.

Selanjutnya untuk Pinjaman Jumbo, Kredivo menerapkan suku bunga 2.6% per bulan dari jumlah pengajuan. Namun ketentuan tersebut hanya berlaku jika kalian menggunakan Pinjaman Jumbo dengan tenor diatas 1 bulan. Supaya lebih jelasnya, silahkan simak simulasi bunga pinjaman Kredivo dibawah ini :

Pinjaman Mini

Pada Pinjaman Mini hanya tersedia limit cair Rp. 500.000 dengan jumlah total pengembalian sebesar Rp. 520.000. Namun dana yang diterima hanya Rp. 470.000, karena telah mengalami potongan untuk biaya asuransi dan admin fee sejumlah Rp. 50.000.

Pinjaman Jumbo

Sedangkan untuk produk Pinjaman Jumbo disini kami ambil contoh menggunakan jumlah pinjaman sebesar Rp. 1.000.000. Misal kalian memilih tenor 3 bulan, maka jumlah total pengembaliannya adalah Rp. 1.078.000 dengan biaya angsuran per bulan sebesar Rp. 359.333.

Kemudian untuk masa cicilan 6 bulan, total pengembaliannya tentu lebih besar, yakni Rp. 1.156.000. Tapi untuk cicilan per bulannya lebih murah, yaitu Rp. 192.666. Terakhir adalah tenor cicilan selama 12 bulan untuk jumlah pinjaman Rp. 1.000.000. Jika menggunakan tenor tersebut kalian memiliki total hutang sebesar Rp. 1.312.000 dan untuk jumlah angsurannya sebesar Rp. 109.333.

KESIMPULAN

Jadi seperti itulah penjelasan dari Proseskredit.com mengenai pinjaman Kredivo cair berapa lama. Selain itu, kami juga menambahkan banyak informasi seperti berapa lama tenor yang tersedia, berapa banyak limit yang dapat cair hingga besaran bunga dan simulasi pinjam uang di Kredivo.’

Satu lagi, jika pengajuan pinjaman kalian ditolak, kami sarankan untuk menaikkan kredit skor Kredivo. Ada berbagai cara yang bisa digunakan, salah satunya adalah BAYAR TAGIHAN KREDIVO tepat waktu. Jika kredit skor tinggi maka kalian berkesempatan untuk menggunakan setiap produk di Kredivo.

Tinggalkan komentar